Biro Administrasi Umum
dan Personalia

Search
Close this search box.

Badan Kerjasama dan Urusan Internasional

Search
Close this search box.

Kantor Urusan Internasional
dan Kerjasama

Universitas Islam Riau

Kolaborasi dan Kerjasama, UIR Teken MoU dengan Nihon University Jepang

Dalam langkah yang signifikan, Universitas islam riau (UIR) kembali menjalin kalaborasi kerjasama dengan Perguruan Tinggi. Memorandum of Understanding (MoU) kali ini diteken antara UIR dengan Nihon University pada Rabu, (28/08/2024).

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Rektor UIR Prof. Dr. H. Syafrinaldi S.H.,MCL didampingi dekan Fakultas Teknik UIR Dr. Deddy Purnomo Retno,S.T,.M.T.,GP.A-UTAMA bersama dengan Prof. Dr.Ir. Buntara Sthenly Gan.

Kerjasama ini dilakukan untuk menambah peningkatan kualitas pendidikan, sebagai komitmen kedua belah pihak dalam membentuk motivasi akademik dan kalaborasi yang bermanfaat dengan adanya pertukaran ilmu pengetahuan, teknologi dan budaya.

“Pada hari ini alhamdulillah UIR menyepakati kerja sama dengan Nihon University, semoga dapat bermanfaat bagi kedua belah pihak”, harap Rektor.

Usai penandatanganan MoU, sebagai bentuk implementasi kerjasama maka dilakukan seminar internasional disampaikan oleh Prof. Dr.Ir. Buntara Sthenly Gan diikuti mahasiwa Fakultas Teknik UIR. (hms/smh)

Facebook
Twitter
WhatsApp